Jumat, 17 Desember 2010

'El Loco' Gonzales: Dilihat Boleh, Dipegang Jangan



Eva Nurida Siregar Gonzales tak keberatan jika sang suami Cristian Gonzales, penyerang Timnas Indonesia dan Persib Bandung, dielu-elukan banyak perempuan.

Nama Gonzales kian mengorbit setelah mendapat kewarganegaraan Indonesia dan tampil cemerlang dalam AFF Suzuki Cup 2010. Sang pencetak gol terbanyak liga Indonesia sejak 2005 lalu ini pun semakin digandrungi kaum hawa.

Meski demikian, sadar suaminya adalah seorang figur publik, Eva menganggapnya sebagai hal yang wajar.

“Saya bersyukur menjadi suami Cristian. Dia orangnya sabar dan penuh perhatian,” ungkap Eva kepada wartawan. “Saya paham posisi Cristian, dia juga selalu menjaga batasan-batasannya, jadi saya nggak cemburu kalau ada perempuan yang mengidolakan dia.”

“Ya, dikagumi, dilihat boleh, dipegang jangan,” ungkap Eva sembari tersenyum. “Lagi pula, kita jarang berpisah, kok. Saya selalu ada di samping Cristian, jadi saya tahu semuanya.”

Lain halnya dengan Eva, justru kedua anak pasangan ini yang kerap cemburu apabila sang ayah berdekatan dengan wanita lain.

“Yang cemburu justru anak saya yang perempuan. Kalau misalnya papanya diwawancarai, terus presenter-nya perempuan dan terlalu dekat dengan Cristian, mereka suka bilang ‘itu kenapa sih deket-deket’,” urai sang istri yang tampak selalu sumringah ini.
 
  
Christian Gonzales dan Keluarga 

Karena kerabatnya sedang mengadakan hajatan di Jakarta, wanita yang tinggal di Bandung ini punya alasan untuk menginap di hotel Sultan, tempat menginap skuad Timnas Indonesia. Meski demikian, bukan berarti ia dengan bebas menemui El Loco.

“Saya di sini kebetulan aja, cuma sampai tanggal 17 (Desember) karena kakak saya lagi ada acara di sini,” terangnya. “Oh, saya sebentar kalau ketemu Cristian. Paling setelah makan siang, cuma satu menit, setelah itu dia langsung naik ke atas (kamarnya).”

Eva mengaku tak tahu apakah pelatih memberikan batasan bagi pemain untuk bertemu keluarganya. Apa yang ia lakukannya hanya semata-mata karena permintaan sang suami.

“Saya belum dengar ya, instruksi dari pelatih. Cuma Cristian saja yang minta seperti itu, dia bilang harus diperketat, saya sih nggak masalah, kan cuma sementara. Saya kan selalu ada di hati Cristian,” tutupnya sebelum memasuki lift hotel sambil tertawa kecil.

Sumber : olahraga.inilah.com
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar