Jumat, 11 Maret 2011

Mewaspadai Bahaya Laten Demokrasi Kolusif



http://amazingworld.blogdetik.com/files/2009/12/shame17-300x297.jpg

Selama tahun 2011 ini Presiden SBY beserta konco-konconya sedang mempertontonkan
kepada rakyatnya sendiri sebuah dagelan politik yang sama sekali tidak lucu. Yang ada malah kita dibuat pusing. Sehingga wajar jika ada yang berkesimpulan bahwa semua teori politik, baik lama mau pun kontemporer, seolah-olah tidak bisa membenahi realitas perpolitikan kita. Sedemikian parahnyakah?


Idealita Politik & Partai Politik


Politik adalah proses pembentukan dan pembagian kekuasaan dalam masyarakat yang antara lain berwujud proses pembuatan keputusan, khususnya dalam negara. Pengertian ini merupakan upaya penggabungan antara berbagai definisi yang berbeda mengenai hakikat politik yang dikenal dalam ilmu politik. Ia juga seni dan ilmu untuk meraih kekuasaan secara konstitusional maupun nonkonstitusional.

Di samping itu politik juga dapat ditilik dari sudut pandang berbeda, yaitu antara lain: usaha yang ditempuh warga negara untuk mewujudkan kebaikan bersama (teori klasik Aristoteles), hal yang berkaitan dengan penyelenggaraan pemerintahan dan Negara, merupakan kegiatan yang diarahkan untuk mendapatkan dan mempertahankan kekuasaan di masyarakat, segala sesuatu tentang proses perumusan dan pelaksanaan kebijakan publik.

Sedangkan partai politik merupakan organisasi politik yang menjalani ideologi tertentu atau dibentuk dengan tujuan khusus. Definisi lainnya adalah kelompok yang terorganisir yang anggota-anggotanya mempunyai orientasi, nilai-nilai, dan cita-cita yang sama. Tujuan kelompok ini ialah untuk memperoleh kekuasaan politik dan merebut kedudukan politik -(biasanya) dengan cara konstitusionil- untuk melaksanakan kebijakan-kebijakan mereka (Budiarjo, 1989; 159).

Partai politik sebagai sebuah instrumen politik memiliki sedikitnya tujuh macam fungsi. Pertama, melakukan sosialisasi politik, pembentukan sikap dan orientasi politik para anggota masyarakat. Kedua, rekrutmen politik yaitu seleksi dan pemilihan atau pengangkatan seseorang atau sekelompok orang untuk melaksanakan sejumlah peranan dalam sistem politik. Ketiga, partisipasi politik, kegiatan warga negara biasa dalam mempengaruhi proses pembuatan dan pelaksanaan kebijakan umum dan ikut menentukan pemimpin pemerintahan. Keempat, pemandu kepentingan, mengatur lalu lintas kepentingan yang seringkali bertentangan dan memiliki orientasi keuntungan sebanyak-banyaknya.

Lima, komunikasi politik, partai politik melakukan proses penyampaian informasi mengenai politik dari pemerintah kepada masyarakat dan dari masyarakat kepada pemerintah. Enam, pengendalian konflik, partai politik melakukan pengendalian konflik mulai dari perbedaan pendapat sampai pada pertikaian fisik antar individu atau kelompok. Tujuh, Kontrol politik, partai politik melakukan kegiatan untuk menunjukan kesalahan, kelemahan dan penyimpangan dalam isi kebijakan atau pelaksaan kebijakan yang dibuat oleh pemerintah.


Demokrasi Kolusif

Jika realita perpolitikan saat ini dikomparasikan dengan gambaran ideal di atas, maka yang terlihat adalah berbanding terbalik antara kata dan laku. Hanya janji-janji semu. Dan, parahnya lagi, sepertinya tidak ada beda signifikan antara partai berbasis islam maupun sekuler. Kesan yang dominan tertampilkan kepada publik adalah bahwa mereka yang telah duduk di "kursi panas" itu ibarat lupa kacang pada kulitnya, habis manis sepah dibuang, dan seterusnya.

Mengapa hal itu bisa terjadi? Hemat penulis, hal itu disebabkan oleh karena masuknya mereka ke dalam lingkaran system -baik ekskutif maupun legislatif dalam semua levelnya- menggunakan biaya politik yang tidak sedikit. Politik uang, politik dagang sapi, politik transaksional adalah beberapa istilah yang menggambarkannya.

Menurut Azyumardi Azra (Republika, 11/10/2010), istilah demokrasi kolusif (collusive democracy) merupakan terminologi baru dalam ensiklopedi demokrasi. Istilah ini dipopulerkan majalah The Economist pada 23 Oktober 2010, mengutip Harvard Kennedy School: Ash Center for Democratic Governance and Innovation dalam laporan "From Reformasi to Institutional Transformation: A Strategic Assessment of Indonesia's Prospect for Growth, Equity and Democratic Governance" (24 April 2010). Istilah ini sebelumnya digunakan Dan Slater, "Indonesia's Accountability Trap: Party Cartels and Presidential Power after Democratic Transition."

Apa yang dimaksud dengan demokrasi kolusif? Istilah ini dipinjam The Economist untuk menggambarkan perkembangan demokrasi Indonesia dan pemerintahan Presiden SBY sejak pasca-Pemilu dan Pilpres 2009. Demokrasi kolusif mengacu kepada perilaku politik Presiden SBY yang lebih memilih 'ko-opsi' dan konsensus dari pada kompetisi politik secara fair.

Demokrasi kolusif terlihat jelas dalam pengaturan keseimbangan yang sangat hati-hati dalam kabinet, ketiadaan parpol oposisi (yang efektif) di parlemen, dan hubungan promiscuous (sering gonta ganti pasangan) di dalam aliansi-aliansi politik yang ada. Hasilnya, aliansi-aliansi politik itu sangat tidak stabil karena parpol-parpol terus membentuk aliansi, meningggalkan aliansi, dan membuat aliansi baru berdasarkan pertimbangan jangka pendek yang nyaris kosong dari komitmen ideologis dan kepentingan konstituen mereka.

Dengan demikian, demokrasi kolusif dalam pengertian tertentu dapat termasuk ke dalam salah satu bentuk KKN (korupsi, kolusi, nepotisme), yang secara hukum sudah terlarang di Indonesia sejak masa pasca-Soeharto. Memang, secara konvensional, istilah kolusi lebih terkait dengan 'persekutuan gelap' yang merugikan keuangan dan aset negara dan publik.

Namun, demokrasi kolusif juga jelas merugikan pertumbuhan demokrasi dan kepentingan publik karena politik sebagian besarnya tetap merupakan 'kolusi' di antara elite politik, baik di tingkat nasional maupun lokal. Pada tingkat lokal, demokrasi kolusif menghasilkan oligarki elite politik dan partai, yang hampir tidak memberikan ruang bagi partisipasi politik rakyat secara signifikan dan efektif guna perbaikan kehidupan mereka. Sebaliknya, rakyat hanya diperlukan untuk mencapai agenda politik kolusif di antara para elite politik. Kepentingan rakyat hanya menjadi lips-service dan simbolik belaka.

Politik demokrasi kolusif yang bergabung dengan oligarki ekonomi mengakibatkan tetap bertahannya banyak hambatan terhadap peningkatan pertumbuhan ekonomi; membuat tidak berfungsinya sistem dan penegakan hukum; berlanjutnya politik patrimonial; melucuti keberdayaan warga yang menimbulkan kemerosotan rasa kebangsaan. Politik demokrasi kolusif dan oligarki ekonomi membuat Indonesia tidak memiliki alat dan kemampuan memadai untuk menghadapi tantangan globalisasi.

Karena itulah, laporan majalah The Economist yang bertajuk "SBY's Feet of Clay" -jejak kaki SBY yang berlumpur -bernada tidak menggembirakan. Dalam pandangan The Economist, meski SBY menang besar dalam Pilpres 2009, pada tahun pertama periode kedua pemerintahannya tidak seperti yang diharapkan: tampil sebagai pemenang yang tegas dan desisif. Tetapi, realitas yang ada selama setahun sangat jelas. Kinerja Indonesia sangat rendah (underperforming); banyak indikator pembangunannya sangat jelek. Dalam hal GDP, Indonesia jauh lebih kaya dibanding Vietnam misalnya; tetapi seorang ibu Indonesia tiga kali lebih mungkin meninggal ketika melahirkan dibandingkan seorang ibu Vietnam.

Hasilnya, seperti disimpulkan Strategic Assessment' Harvard Kennedy School, Indonesia semakin kehilangan pijakan dibandingkan negara-negara tetangganya, khususnya Cina, India, Thailand, Malaysia, dan bahkan Vietnam dan Filipina dalam investasi asing langsung, industri manufaktur, infrastruktur, dan pendidikan. Meski ekonomi Indonesia tetap tumbuh antara 5,5 - 6 persen dalam dua tahun terakhir, negara ini kian tidak kompetitif.


Harapan Politik Anak Negeri

Lantas, seperti bagaimana sesungguhnya demokrasi dan perpolitikan yang diharapkan? Ikrar Nusa Bhakti menjawab, kita tidak ingin politik dipengaruhi orang yang tampak dari luar amat santun, demokratis, dan sederhana (humble), tetapi sebenarnya ia adalah orang yang bengis, tidak demokratis dan amat Machiavelis.

Orang macam ini sangat menghalalkan segala cara untuk meraih tujuan politiknya. Juga tidak ingin politik dikuasai oleh orang yang sangat kasar, tidak santun, dan sering menggunakan kata-kata kotor dalam sidang-sidang parlemen karena sudah pasti orang ini amat kerdil dan bukan politisi yang matang walaupun jam terbangnya sebagai politisi
sudah sangat lama.

Yang diinginkan adalah politisi yang tahu kapan harus bersuara lembut, kapan harus bersuara lantang, tapi tetap teguh membela kepentingan rakyat. Tipe ketiga ini yang dapat membangun kultur politik yang baik di masa depan. Karena sesunguhnya demokrasi kolusif dan politik transaksional sebagai turunannya adalah jauh lebih berbahaya dari bahaya laten komunis sekali pun. Waspadalah!

Ahmad Arif 
adalah peminat Kajian SOSEKPOLAG, juga kontributor situs asyeh.com Arab Saudi. Berdomisili di Banda Aceh sejak hari ketiga pasca tsunami.

Sumber: detiknews.com

Wikileaks, SBY dan Politik AS

 http://www.tdwclub.com/wp-content/uploads/2010/12/wikileaks.jpg

Kabel diplomatik rahasia Ameirka Serikat kembali memunculkan soal Indonesia. Kali ini, sebagaimana dilansir The Age, Australia, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dikaitkan dengan korupsi dan penyalahgunaan kekuasaan. Dokumen itu menyebutkan bahwa SBY telah secara pribadi campur tangan untuk mempengaruhi jaksa dan hakim untuk melindungi tokoh politik korup dan menekan musuh, dengan menggunakan intelijen Indonesia untuk memata-matai saingan politik dan, setidaknya seorang menteri senior dalam pemerintahan sendiri.

Walaupun dokumen asli Wikileaks belum dapat dilihat publikasinya, disebutkan The Age mengenai bagaimana mantan wakil Presiden Jusuf Kalla membayar jutaan dolar untuk membeli mengendalikan partai politik terbesar di Indonesia–Partai Golkar, dan menuduh istri Presiden dan keluarganya untuk mencari untuk memperkaya diri melalui koneksi politik mereka. Dalam laporan yang disebut diberikan secara eksklusif kepada The Age juga disebut bahwa segera setelah menjadi Presiden pada tahun 2004, Presiden Yudhoyono campur tangan dalam kasus Taufik Kiemas, suami mantan Presiden Megawati Sukarnoputri dari penuntutan yang oleh  para diplomat AS digambarkan sebagai “korupsi legendaris selama masa istrinya”.

Dengan informasi ini, menjadi tambahan isu mengenai Jakarta yang disampaikan Kedubes AS di Jakarta. sebelumnya,Wikileaks mengungkap bahwa berdasar dokumen unclasified dengan Ref. Jakarta 0065, ada permintaan tambahan dana untuk penggunaan media baru dan jejaring sosial di Indonesia untuk memaksimalkan rencana kedatangan Obama pada Maret 2010 lalu. Adapun permintaan dana yang dimaksud adalah sebesar 100 ribu USD. Misi tersebut dikhususkan bagi promosi dengan penggunaan Twitter, Facebook and blog untuk mempromosikan pesan dan informasi AS. Dana itu juga dipakai untuk meningkatkan Facebook Fan menjadi 1 juta orang. Menurut dokumen tersebut, ini merupakan diplomasi publik 2.0. Upaya itu juga dikutip CNET Asia, sebagai “A great example of social media interaction in Indonesia”.


Sikap Indonesia

Tentu saja, yang paling pertama adalah perlunya membandingkan dokumen yang ditulis The Age dengan dokumen asli di Wikileaks-nya. Sebab, hingga 11/3 ini, dokumen itu belum muncul di situs resmi Wikileaks.  Sehingga, masih sumir dan sulit apakah ini merupakan isu yang dihembuskan The Age semata atau memang dari kawat diplomatik AS.

Namun begitu, terlepas bagaimana isi aslinya, tetaplah Wikileaks merupakan dokumen versi Amerika Serikat, yang sesungguhnya dipakai sebagai laporan internal. Hanya saja, kemudian dokumen bocor. Sehingga, yang perlu dikritisi adalah tetap AS sendiri, sebab mungkin saja dari dokumen itu ada yang tidak benar, meski melibatkan intelijen mereka dalam membuat laporan ini. Sehingga, baiknya kita memang tetap harus kritis terhada dokumen tersebut dan jangan malah diadu domba akibat informasi yang dibuat pihak lain yang tentunya jauh dari memperhatikan bagaimana dampak laporan tersebut jika terbuka dan diketahui publik Indonesia, seperti sekarang ini.

Heru Sutadi


Sumber: politik.kompasiana.com

Supersemar, Coup d’ Etat atau Mandat?

12998236391977831405 
ilustrasi/optimisindonesia.net


Sampai detik ini tidak ada satupun yang bisa memperlihatkan naskah asli “Supersemar”. Bahkan pelaku-pelaku sejarah yang berkaitan dengan supersemar semua ”tutup mulut” dan membawanya sampai keliang kuburan. Sebuah legenda sejarah bangsa Indonesia yang gelap sama gelapnya dengan penyudutan PKI terhadap pembantaian ketujuh para Jendral TNI-AD pada kasus menyedihkan G.30S/PKI.

Yang anehnya sejak Orde Baru memimpin negeri ini, sejarah supersemar masuk kurikulum pelajaran sejarah bangsa Indonesia dan harus dihafalkan isinya oleh anak-anak sekolah, dari tingkat es de malahan sampai universitas. Tanpa pikir panjang apakah mahasiswa-mahasiswa pada bagian fakultas sejarah kelak akan mengoreknya habis-habisan, untuk mengetahui apakah supersemar memang pernah ada dibumi pertiwi Indonesia.

Apa yang salah sehingga supersemar menimbulkan kerancuan tragedi sejarah bangsa yang gelap?.
Kalau kita mau meneliti bagaimana heroiknya sejarah negara ini, maka pelakunya adalah Presiden Soekarno. Beliaulah figur yang berapi-api membakar semangat  kebangsaan. Dari beliaulah kita mengenal propaganda “anti Belanda”. Gara-gara Belanda menjajah negeri ini selama 3,5 abad. Dari beliaulah kita belajar bagaimana mengerti kekayaan sumber daya alam ini dikeruk habis-habisan oleh penjajah. Manusianya dimanipulasi moralnya, sehingga tak salah sampai sekarang kita masih menyimpan jiwa penjajahan terhadap para pekerja bangsa sendiri. Masih berlaku peras memeras dan tekan menekan. Masih menyimpan silsilah golongan “menak jinggo dan babu/jongos”. Inilah kado penjajahan. Tulahnya dibawa dari generasi ke generasi sampai sekarang, meskipun kini kita telah mengakui merdeka, tetapi didalam kita masih terbelenggu sifat-sifat kolonialisme.


Mau memperbaiki, bagaimana?

Secara tidak sengaja, maka propaganda memusuhi Belanda ini masuk kedalam era perpolitikan Indonesia setelah masa kemerdekaan 1945 - 1949. Dan tanpa masyarakat sadari, telah terjadi pergolakan politik dalam kekuatan militer kita terutama TNI-AD dan partai PKI. Semuanya bermula dari TRIKORA/Tri Komando Rakyat. Bahkan persaingan dan adu kekuatan makin nyata ketika soal ”pembebasan Irian Barat”.

Pada tahun 1962 jumlah anggota PKI sekitar 2 (dua) juta orang ditambah dengan jumlah kaum LEKRA yaitu kaum intelek PKI sebanyak 100.000 orang. Jumlah ini merupakan jumlah yang sangat besar bagi paham Komunisme diluar negara Komunis. Untuk menarik perhatian  Rusia sebagai bagian dari blok Sovyet yang pada waktu itu sedang mengalami perang dingin dengan Amerika Serikat, maka Indonesia mendapat pinjaman ringan peralatan-peralatan militer, dalam rangka masa persiapan perang untuk merebut kembali Irian Barat. Disaat itulah kekuatan TNI kita merupakan satu-satunya kekuatan militer dikawasan ASEAN yang memiliki persenjataan mutakhir, seperti;
-   Squadron Elyusin,
-   Kapal selam,
-   Kapal cepat torpedo,
-   Peluru kendali darat keudara,
-   Radar canggih,
-   MIG-15, 17 dan 21,
-   Tank ampfibi,
-   Kapal sapu ranjau,
-   Pelatihan-pelatihan personil ketiga angkatan di blok Sovyet. Sejumlah perwira tinggi TNI-AD yang dipimpin oleh Jendral A.H.Nasution malah mendapat undangan ke Rusia untuk melihat kekuatan militer Pakta Warsawa. Dan hasil kunjungan ini adalah kekuatan Infantri TNI-AD diperkuat dengan artleri dan kaveleri setaraf dunia. Pasukan TNI-AD diperlengkapi dengan senjata-senjata yang masih langka di kawasan ASEAN, seperti Kalasnikov (AK47), Bren AK, Tokaref serta peluncur granat.

Kegiatan yang disetujui oleh pemerintah Soekarno ini, akhirnya menimbulkan perbedaan pendapat pada beberapa pejabat pemerintah. Oleh karena situasi perekonomian Indonesia saat itu dalam keadaan inflasi yang sangat tajam. Disinilah akhirnya pertentangan ini timbul. Rupa-rupanya masa persiapan perang untuk merebut Irian Barat kembali tidak disesuaikan dengan kondisi sosial, ekonomi, dan politik kala itu. Dan bisa kita tebak terjadilah dualisme dalam kubu pemerintahan, yaitu kubu Soekarno yang mendapat dukungan dari Rusia dan kubu beberapa petinggi militer TNI-AD  dari Amerika Serikat.

Akhirnya Amerika berhasil memaksa Belanda angkat kaki dari Irian Barat pada tanggal 15 agustus 1962, yang kemudian penyerahannya secara resmi kepada ibu pertiwi terjadi pada 1 mei 1963. Yang pada akhirnya kita baru mengetahui dan sadar bahwa Amerika hanya untuk kepentingannya sendiri menguasai biji besi, batubara, dan emas dari Irian Barat. Sampai sekarang kerja sama yang merugikan bangsa Indonesia ini masih bisa kita lihat dan ada yaitu PT Freeport.

Dengan kembalinya Irian Barat kedalam wilayah RI ternyata membawa kendala, yaitu makin serunya perselisihan antara militer ( terutama TNI-AD)  dengan PKI. Presiden Soekarno berusaha menengahinya dengan menciptakan Neo Imperialsme, Neo Kolonialisme dan Neo Kapitalisme dalam bentuk negara, yaitu ”Boneka Malaya”.Padahal Malaysia dan Singapore baru saja diberikan kemerdekaannya oleh Inggeris tahun 1957. Karena kondisi kemerdekaan inilah banyak Pemuda Perwakilan Malaya ingin bergabung dengan RI, demikian pula rakyat Kalimantan Utara. Akan tetapi sayang, Soekarno tidak dapat lagi mengendalikan perseteruan antara TNI-AD dengan PKI yang mengakibatkan tercetusnya pembantaian ke-7 para Jendral TNI-AD yang kita kenal dengan tragedi G.30S/PKI.

Sampai saat ini belum jelas terbuka misteri siapakah yang membunuh ke-7 para Jendral tersebut, PKI kah, Boneka Malaya kah, atau Soeharto  TNI-AD dengan dukungan CIA. Pemeriksaan forensik pada otopsi mayat para Jendral tidak sesuai dengan laporan informasi yang diberikan oleh Mayjend Soeharto sebagai Pangkopkamtib tentang kekejian yang dilakukan PKI. Lalu siapakah dalang dibalik tragedi berdarah ini?.

Yang jelas ketika rapat kabinet Dwikora di Istana Negara yang dipimpin oleh Presiden Soekarno selaku Panglima Tertinggi/Pemimpin Besar Revolusi/Mandataris MPRS, telah memberikan mandat kepada Mayjend Soeharto untuk melakukan tindakan pengamanan yang perlu, dimana diduga PKI telah menyelusup dalam kabinet Dwikora.

Surat perintah Presiden Soekarno ini dikenal dengan nama SUPERSEMAR. Surat perintah yang sampai saat ini tidak diketahui bentuk naskah aslinya, dan siapa yang membuatnya. Terdapat bermacam-macam kontraversi tentang Supersemar ini;
a.  Supersemar sebagai mandat dari Presiden Soekarno kepada Mayjend Soeharto selaku Pangkopkamtib untuk mengamankan situasi sementara, setelah situasi aman maka mandat harus dikembalikan kepada Presiden Soekarno.
b.  Supersemar sebagai surat ”Pengalihan Kekuasaan”.

Yang manakah naskah asli itu merujuk?

Sejarah Indonesia telah menyimpan 2 (dua) tragedi sejarah yang kelam, yaitu G.30S/PKI dan Supersemar. Keduanya menyimpan misteri. Tidak jelas pelakunya dan dikenal sebagai ”propaganda mempersatukan ketahanan nasional”. Menurut seorang akhli sejarahwan asing Benedict Anderson, yang mengutip pendapat salah satu tentara yang bertugas di Istana Bogor (Letnan Satu Sukardjo Wilardjito) bahwa naskah Supersemar itu diketik diatas kertas dengan kop surat Markas besar TNI-AD dan bukan kop surat Kepresidenan.

Siapakah yang memalsukan Supersemar?

Yang terang supersemar adalah alat propaganda mempersatukan ketahanan nasional.


Literatur dari berbagai sumber sejarah Indonesia.

Della Anna

Sumber: politik.kompasiana.com

Kisruh Koalisi Pemerintah, Berartikah untuk Kami (Rakyat)?

Reshuffle kabinet
Reshuffle kabinet

Sedikit terlintas suatu ketidakpuasan dibenak kita sebagai rakyat ketika membaca judul di atas bahwa apa yang tertulis memang benar adanya. Lagi-lagi bangsa ini terwarnai oleh isu-isu politik yang tidak dapat memberi pencerdasan kepada kita, rakyatnya sendiri. Isu-isu mengenai koalisi pemerintahan yang dikabarkan sedikit tidak harmonis menjadi bahan yang hampir tiap hari disuguhkan oleh media kepada masyarakat. Apakah kesemua itu berarti bagi kita (rakyat) yang sama sekali tidak begitu tertarik akan hal itu.

Jawaban yang paling mungkin terucap dari mulut kita (rakyat) adalah bahwa semua isu politik nasional saat ini mengenai koalisi dalam tubuh pemerintahan, sama sekali tidak mencerdaskan bangsa ini. Akan tetapi entah mengapa isu retaknya koalisi pemerintah inilah yang menjadi trending topic pemberitaan di tiap media.

Mungkin para awak media dalam memberitakannya bertujuan untuk memberikan pelajaran politik kepada masyarakat. Tetapi sekali lagi ditekankan bahwa hal tersebut sangat tidak penting bagi mereka. Banyaknya hal yang lebih penting yang harus mereka pikirkan, tentang kesejahteraan mereka, tentang masa depan pendidikan anak-anak mereka, tentang harapan akan lapangan pekerjaan yang sangat berarti bagi mereka di kemudian hari.

Kedewasaan para eksekutif serta antek-anteknya dan oknum-oknum legislatif saat ini sedang benar-benar diuji. Terkait isu politik yang saat ini sedang beredar, sangat dituntut kepada mereka untuk berpikir jernih dan bertindak dengan baik agar isu permasalah ini tidak semakin keruh. Dengan sendirinya masyarakat bisa menilai bahwa akan terlihat nanti kelompok-kelompok yang memang mempunyai kepentingan dengan isu ini sehingga isu kemanusiaan lain yang harusnya menjadi bahasan penting pada pemberitaan tiap media menjadi redup, kalah pamor oleh isu politik ini.

Kembali ditekankan bahwa isu retaknya koalisi pada tubuh pemerintahan ini sudah sangat mengganggu rakyat. Rakyat pun sudah tidak tertarik dengan retorika dan permainan isu yang menjadi senjata andalan bagi kelompok tertentu dalam pengalihan isu yang seharusnya menjadi bahasan. Kami (rakyat) hanya mengaharapkan kedewasaan para eksekutif dan legislatif untuk segera kembali berpikir untuk bagaimana menyejahterakan rakyatnya bukan berebut kursi panas yang pada dasarnya kursi panas tersebut akan dimintai pertanggungjawabannya di akhirat kelak nanti.

Ahmad Mujahid  

Sedang Study S1 di Universitas Indonesia Jurusan Matematika

Sumber: politik.kompasiana.com

Drama Reshuffle Alihkan Isu BBM

antrean BBM langka di Pontianak (ant)
Antrean BBM langka di Pontianak (ant)

Kelangkaan BBM yang sering terjadi di beberapa daerah seharusnya perlu menjadi perhatian  para anggota DPR dan partai politik, terutama Presiden SBY. Namun sayang, mereka hanya disibukkan oleh drama reshuffle dan koalisi.

“Kami meminta SBY untuk segera menghentikan permainan sandiwara reshuffle kabinet, dan tidak melakukan pengalihan isu dalam menyelesaikan masalah kesejahteraan rakyat, kelangkaan BBM, serta krisis pangan dan energi,” kata Ketua Umum Federasi Serikat Pekerja BUMN Bersatu Arief Poyuono kepada matanews.com di Jakarta, Rabu 9 Maret 2011.

SBY, lanjut dia, harus fokus untuk bisa memberikan lapangan kerja baru bagi rakyat, serta menurunkan harga-harga akibat inflasi yang tidak terkendali. Begitu juga menghindari deindustrialisasi yang akan menimpa ekonomi Indonesia.

“Jika ini terus diabaikan, dan SBY lebih asyik memainkan sandiwara koalisi partai pendukung pemerintah, dan pepesan kosong, dan janji palsu, serta kebohongan, sudah dapat dipastikan SBY akan dijatuhkan oleh rakyatnya lewat aksi parlemen jalanan yang akan dimotori oleh mahasiswa dan buruh. Tidak tertutup kemungkinan TNI pun akan ikut serta seperti di Timur Tengah,” cetus Arief.

Diingatkan dia, hal ini tidak bisa dianggap enteng. Sebab naiknya harga minyak dunia akibat krisis politik di Timur Tengah berakibat pada naiknya harga minyak dunia. Tentu saja ini akan berpengaruh pada harga BBM di Indonesia, serta ketersediaan BBM di dalam negeri.

“Maklum saja, sejak SBY memerintah, Indonesia sudah menjadi negara pengimpor minyak bumi. Dengan naiknya harga minyak dunia, sudah dapat dipastikan dana yang telah dianggarkan oleh APBN untuk subsidi BBM menjadi membengkak dan makin menggerus keuangan negara. Begitu juga dengan keuangan Pertamina juga direpotkan dengan harga minyak dunia yang naik,” kata Arief.

Kelangkaan BBM di beberapa kota di Indonesia, jelas dia, akan memicu inflasi yang tinggi dan makin terpuruknya sektor UKM, serta makin terjadi deindustrialisasi. Jika ini sering terjadi, dipastikan komitmen investasi kepada Indonesia yang dijanjikan investor dalam dan luar negeri akan kembali menjadi pepesan kosong.

“Jika tim ekonomi bisa menganalisa krisis politik di Timur Tengah yang dimulai di Tunisia dan krisis ekonomi di Amerika. Biasanya jika ekonomi di Amerika mengalami krisis, Amerika akan menciptakan krisis politik di Timur Tengah. Seharusnya pemerintah Indonesia bisa melakukan stok BBM atau melakukan hedging pembelian BBM agar tidak terjadi kelangkaan BBM,” saran Arief.

Namun setiap kelangkaan BBM yang terjadi, sambung dia, pemerintah selalu menuduh ada spekulan BBM yang bermain, cuaca buruk, atau ada kapal tangker pembawa BBM yang rusak. Ini semua adalah alasan klasik yang biasa dikeluarkan pemerintah SBY dan Pertamina.

“Sebenarnya kalau mau jujur, kelangkaan BBM lebih disebabkan oleh keuangan pemerintah yang sudah bokek akibat naiknya harga minyak dunia di luar perkiraan tim ekonomi SBY. Ketua tim ekonomi SBY yakni Hatta Rajasa lebih pintar menganalisa politik dalam negeri dan menjadi kurir politik untuk membujuk PDIP agar mau berkoalisi, dibandingkan menganalisa dampak krisis politik di Timur Tengah terhadap perekonomian Indonesia dan ketersediaan dana APBN untuk belanja BBM,” tandas Arief.

Sumber: matanews.com

Keindahan Pantai di Wonogiri

1. Pantai Nampu



Memang tak salah jika Indonesia banyak memiliki pemandangan alam yang eksotis. Banyak sekali tempat-tempat eksotis yang tersebar di seluruh Nusantara, salah satu pemandangan alam yang indah itu adalah Pantai Nampu. Pantai Nampu ini berada di kabupaten Wonogiri. Tepatnya di Desa Dringo, Kelurahan Gunturharjo, Kecamatan Paranggupito.

Pantai ini berjarak kurang lebih 70 KM selatan kota Wonogiri. Pantai Nampu adalah pantai pasir putih dengan ombak yang cukup besar. Jika air laut sedang surut, pantai ini menjadi pantai pasir putih yang berkarang. Jadi pasir putih hanya berada di bagian tepi pantai dan dasar dari pantai itu yang berupa karang.

Pantai Nampu adalah pantai di daerah pesisir selatan jawa, yakni di kawasan samudera Indonesia. Pantai Nampu belum banyak di kenal masyarakat dari luar daerah. Hal ini menjadikan pantai Nampu menjadi pantai yang bisa dikatakan masih alami dan perawan dibanding pantai laut selatan lainnya.

Sebaiknya Anda menggunakan kendaraan pribadi mobil atau sepeda motor karena medan perjalanan yang naik turun dan berkelok-kelok, dan tidak ada sarana angkutan umum yang mencapai obyek wisata ini. Mungkin karena letaknya yang belum banyak diketahui oleh para wisatawan.
 

2. Pantai Sembukan


 
Obyek wisata Pantai Sembukan masuk wilayah Desa Paranggupito, kecamatan Paranggupito berjarak 60 km dari Ibu Kota Kabupaten Wonogiri kearah selatan  atau memerlukan waktu perjalanan  kira-kira 2 jam dengan kendaraan bermotor dan kondisi jalan mulus. Tiket masuk objek wisata Pantai Senbukan sangat murah, dengan merogoh kocek Rp.1000,00 kita sudah  bisa menikmati seluruh fasilitas di wilayah Pantai sembukan. Obyek 
 
Wisata ritual Sembukan merupakan salah satu obyek wisata ritual di Kabupaten Wonogiri yang mempunyai beberapa sarana ibadah antara lain masjid, paseban dan sanggar .Konon obyek wisata ritual  pantai Sembukan  ini merupakan pintu gerbang ke-13 kerajaan Ratu Kidul. Gerbang ini di gunakan untuk lewat Kanjeng Ratu Kidul saat menghadiri pertemuan dengan Raja-raja Kasunanan Surakarta (Paku Buwono). 
 
Banyak para pejabat dan wisatawan yang datang ke obyek wisata ini untuk melakukan meditasi, menyatu dengan Sang Pencipta memohon agar semua cita-citanya dapat terkabul, dan ternyata banyak yang berhasil. Event yang dilaksanakan di Obyek Wisata Ritual Pantai Sembukan menampilkan atraksi Labuhan Ageng dengan melabuh Kepala Kerbau / Lembu yang dilaksanakan oleh  masyarakat desa Paranggupito, Pemkab Kabupaten Wonogiri maupun Keraton Surakarta. 
 
Upacara Ritual Labuhan Ageng ini dimaksudkan untuk memohon keselamatan dan ketentraman bangsa dan negara. Dalam acara ini juga dipentaskan tarian sakral yaitu Tari Bedoyo Parang Kencono. Event ini sangat menarik dan selalu mendatangkan wisatawan yang cukup banyak.

Sumber: tour-ofjava.blogspot.com

Keindahan Pantai - Pantai di Jawa Timur (5)

16. Pantai Ngliyep



Letak Pantai Ngliyep masih berada di daerah malang selatan. Jarak yang ditempuh untuk sampai ke Pantai Ngliyep dari kota malang kurang lebih 62km. Tepatnya berada di desa Kedungsalam, Kecamatan Donomulyo.

Pantai Ngliyep memilki pesona alam yang masih bagus, disana anda dapat melihat hamparan pasir putih pantai yang berkilauan dan terlihat sangat menawan, apalagi disertai dengan deburan ombak yang menerpa tebing-tebing terjal di tepian pantai yang menambah yang menambah keindahan di Pantai Ngliyep.

Seusai lelah bermain di pantai anda bisa melepas lelah dan  beristirahat di Pulai kecil yang bernama gunung Kombang dari atas gunung itu anda bisa melihat keindahan pantai ngliyep menawan, apalagi anda datang pada sore hari akan melihat keindahannya di senja hari waktu matahari tenggelam. 



17. Pantai Tamban, Malang


Perjalanan kali ini masih di seputar kawasan Malang, ada panorama pantai lagi yang tidak boleh di lewatkan bila anda berkunjung di Wilayah Malang,yaitu Pantai Tamban. Pantai Tamban terletak di sebelah pantai Sendang biru letaknya juga tidak terlalu jauh dengan Pantai Sendang Biru.

Tepatnya Pantai Tamban terletak di Desa Tambak Rejo atau Desa Tamban, Kecamatan Sumbermanjing Wetan. Pantai Tamban banyak diminati karena pasir putih dan batu-batuan yang bertebaran di sepanjang pinggir pantai masih sangat alami dan cocok untuk dikunjungi. Dari Pantai Tamban and juga masih bisa melihat Keindahan Pulau Sempu yang berkilau terkena sinar matahari. 
Tidak Jauh dari pantai Tamban juga masih ada Pantai yg bisa anda coba kunjungi yaitu Pantai Senidiki. Kawasan di Pantai ini masih sangat asri dan banyak wisatawan asing maupun dalam negeri yang menyukai Pantai senidiki. disana bagi anda yang suka berselancar anda bisa mencoba deburan ombak yang cocok untuk anda taklukan. Karena Deburan ombak disana masih lumayan besar bagi peselancar. Selain itu disana anda juga bisa melakukan berbagai aktivitas lainnya seperti: snorckling, diving, swimming dan anda boleh coba kegiatan lainnya yang seru di Pantai Tamban ataupun Pantai Senidiki.

18. Pantai Pujiharjo, Sipelot


Pantai Pujiharjo atau nama lainnya pantai Sipelot berada di Malang Selatan, kecamatan Tirtoyudo, desa Pujiharjo. Mayoritas penduduk di desa itu adalah nelayan kebanyakan dari mereka beragama nasrani. Pantai Pujiharjo diapit oleh 2 pulau karang ini mempunyai pasir pantai yang berwarna coklat kehitaman.
Di sana anda tidak bisa melihat langsung laut lepas karena pemandangan laut lepas itu tertupi ole tebing-tebing yang berada di sekitar Pantai Pujiharjo. Tapi itu tidak membuat keindahan Pantai Pujiharjo hilang karena malah itu yang membuat pantai Pujiharjo beda dengan lainnya.  
Pantai itu juga masih sangat sepi mungkin akses jalan untuk mencapai kesana yang masih sulit, ataupun banyak yang masih belum tahu lokasinya. Untuk mencapai ke Pantai Pujiharjo. Anda harus melewati jalan yang berkelok-kelok kurang lebih perjalanan bisa ditempuh dari kota malang selama 3 jam.    
Tetapi semua itu dapat terobati dengan rasa puas setelah sampai ke pantai itu, pantainya yang masih bersih dan warna lautan yang biru.Terus sebenarnya pantai itu masih memilki keindahan alam yang mempesona dan masih indah.
  
Sumber: tour-ofjava.blogspot.com

Keindahan Pantai - Pantai di Jawa Timur (4)

13. Pulau Sempu, Sendang Biru 




Perjalanan  dari Kota Malang dibutuhkan waktu sekitar kurang lebih 2  jam hingga 2,5 jam untuk mencapai kawasan Pantai Sendangbiru, Kabupaten Malang.

Selepas Kota Malang kemudian melewati Kepanjen, melewati daerah ini jalan tidak terlalu lebar, dan mulai banyak daerah perladangan, serta sesekali melewati pedesaan yang tidak terlalu besar dan jalan yang dilewati pun berkelok-kelok.

Kemudian mendekati Sendangbiru jalanan agak menyempit dan kemudian jalan aspal habis tepat di Pantai Sendangbiru. Jika membawa kendaraan sendiri bisa memarkirnya di pantai itu dan langsung membuka tenda di kawasan pantai yang penuh dengan perahu-perahu cadik kecil, perahu penumpang bermotor, dan kapal-kapal penangkap ikan. Dari Pantai sendang biru kita bisa menyewa kapal seharga 50rb (pulang-pergi) untuk menyeberangkan ke Pulau Sempu dengan kapasitas maksimal 15 Orang. Untuk menyeberang ke pulau sempu yang harus dilakukan pertama adalah memohon izin di pos yang ada di SendangBiru untuk memhon ijin menginap di Pulau Sempu.

Keindahan lain yang bisa ditemui di Pulau Sempu adalah bagaimana bisa berenang di air yang amat jernih (di segara anakan) dan bagi mempunyai hoby snorkling dapat dengan leluasa menikmati pemandangan bawah laut karena tempat ini pernah jadi pembudayaan terumbu karang tanpa harus takut terseret gelombang.

Di Sempu terdapat telaga yang disebut dengan Segara Anakan. Tempat ini lebih mirip telaga kecil yang dikelilingi batu karang tinggi yang membatasinya dengan laut lepas, laut selatan atau Laut Indonesia yang bergelombang besar.


14. Segoro Anakan, Pulau Sempu


Lokasi Segoro Anakan tepat berada di area Pulau Sempu, dan perjanan bisa di tempuh dari Sendang Biru dengan menyeberang ke Pulau Sempu menggunakan perahu yang ada di pinggir pantai Sendang Biru yang banyak disewakan oleh warga sekitar.
 
Sampai di Pulau sempu untuk mencapai lokasi masih dibutuhkan waktu yang cukup lama untuk menempuh ke lokasi. Karena jalan untuk sampai ke lokasi harus di tempuh dengan jalan kaki serta jalannya sempit serta naik turun dan melewati hutan yang masih alami karena dalam Pulau sempu juga merupakan cagar alam. Tetapi setelah anda sampai ke lokasi Segoro Anakan rasa lelah yang dirasakan akan hilang. 
 
Karena disuguhkan panorama yang mempesona yang ada di Segoro Anakan. Pantainya yang masih indah serta airnya yang masih jernih yang di kelilingi oleh tebing-tebing yang indah. Suplai air ke telaga ini berasal dari karang yang berlubang besar di tengahnya, yang secara periodik menyajikan pemandangan indah percik-percik air deburan ombak yang menghantam karang. Sebagian air itu mengalir masuk ke Segara Anakan.
 
Selain berenang di kolam raksasa ini, pengunjung juga bisa bersantai dengan bermain voli pantai. Bagiyang menyukai suasana alam yang asli, jauh dari kebisingan kehidupan modern, Pulau Sempu memberikan solusi, hanya memang jangan mengharapkan ada hotel berbintang, selain tempat tidur yang dibawa sendiri. Disamping itu juga bisa memanjat karang yang mengitari Segara Anakan, dari atas karang kita bisa melihat deburan ombak laut lepas yang mengikis terbing2 raksasa, sangat indah memang.


15. Pantai Balekambang


 
 
Lokasi wisata kali ini adalah ke Laut Selatan tepatnya ke lokasi Pantai Balekambang yang ada di Kecamatan Bantur, 65 km arah ke selatang dari kota Malang. 

Untuk menuju ke Pantai Balekambang dapat melalui rute Gondanglegi dan Bantur, walau sebenarnya kalo diliat dari Peta, perjalanan ini dapat pula dicapai melalui Kepanjen terus ke Pagak belok ke kiri ke arah Bantur, tapi kalau melewati rute tersebut mungkin akan lebih jauh dan ribet makanya lebih baik ambil track melalui GondangLegi dan Bantur, walau jalan yang dilalui ke lokasi beraneka ragam bentuknya, mulai dari turunan hingga tanjakan curam yang hanya bisa pake gigi satu dimobil  wah tapi asyik banget kok, apalagi begitu kita melihat loket pintu masuk ke pantai  rasanya lega udah sampai ke lokasi. 
 
Oya sedikit informasi jalan rute setelah kecamatan GondangLegi cukup hanya bisa dilalui 2 mobil,  serta kanan kiri jalan berupa turunan tebing cukup curam dengan dihiasi hutan jati. Pantai Balekambang memang cukup menawan, tapi sayangnya hal ini tidak didukung pula dengan fasilitas yang memadai. Walaupun begitu, pantai ini cukup bersih dengan pasir putih yang menawan, tempat parkir yang luas.

Terdapat pula failitas camping ground, kios cinderamata, rumah makan, kantor informasi, bungalow sangat sedeharna,mushola, dan pendopo. Sayangnya semua ini tidak dirawat dengan baik. Sayang ya, padahal untuk akses masuk perOrang Rp. 5,200,- tapi tetap aja tidak terawat.
 
Pantai BaleKambang dipenuhi dengan karang laut, yang membentang sepanjang kurang lebih 2000 meter dengan lebar 200 meter ke arah laut. Menurut penduduk setempat, jika air laut surut biasanya diantara karang-karang atau bebatuan tersebut banyak ditemui ikan hias bergerombol dan hewan laut lainnya. Dipantai ini terdapat tiga buah pulau berjajar ke arah barat, yakni Pulau Ismoyo, pulau Anoman dan Pulau Wisanggeni. Di Pulau Ismoyo berdiri megah sebuah Pura, akses ke Pura dihubungkan oleh sebuah jembatan setapak dengan lebar 1,5 meter. Sepintas, mirip pantai dengan Pantai Kuta - Bali.

Pada bulan Suro, Pantai Balekambang cukup ramai di datangi wisatawan baik dari dalam negeri maupun mancanegara. Sebab di lokasi di adakan acara yang khusus di Pantai Balekambang ini yaitu Upacara Surohan (Suro'an) dan Upacara Jalanidhi Puja.
 
Sumber: tour-ofjava.blogspot.com
 

Keindahan Pantai - Pantai di Jawa Timur (3)

9. Pantai Popoh

http://tulungagung.ucoz.ae/pantai_popoh.jpg 
 
Pantai Popoh, adalah obyek wisata pantai yang terletak di pesisir Samudra Hindia Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, Indonesia. Pantai ini merupakan salah satu obyek wisata andalan Tulungagung.
 
http://khirdhun.files.wordpress.com/2010/10/popoh.jpg
 
Pantai Popoh berada sekitar 30 km sebelah selatan kota Tulungagung. Kawasan Popoh berada di ujung timur Pegunungan Kidul.Pantai popoh merupakan pantai yang telah dikembangkan dengan baik oleh P.R. Retjo Pentung. Akses menuju pantai popoh dapat ditempuh dengan aman dan nyaman melalui jalan aspal.Pantai ini berbentuk teluk sehingga suasana tercipta suasana khas didalamnya. Air yang cukup tenang, angin laut yang tidak begitu kuat, dan keindahan gunung disekitar teluk telah menjadi daya tarik utama pantai ini.
 


10. Pantai Pasir Putih

http://cscoba.0fees.net/wp-content/uploads/2009/08/Pasir-Putih-Situbondo.jpg 
 
Pantai Wisata Pasir Putih, salah satu kawasan wisata bahari yang berada sekitar 21 km dari pusat Kota Situbondo ke arah barat dan 194 km dari Surabaya ini, terletak pada jalur Surabaya-Bali. Maka menjadi tidak lengkap rasanya jika ke Pulau Bali tanpa menikmati pesona Pantai Wisata Pasir Putih. Apalagi, lokasi Pasir Putih banyak dilalui kendaraan umum seperti bus, taksi, serta sepeda motor. Semua memudahkan para wisatawan.

Dengan kawasan pantai sepanjang 3 kilometer dan lebar rata-rata 90-100 meter dari garis pantai, Pasir Putih memiliki panorama yang indah dengan ombak yang relatif tenang. Di kawasan ini para wisatawan dapat menyaksikan indahnya matahari terbit (sunrise) dan matahari terbenam(sunset) sekaligus.
 

11. Pantai Papuma 

Pantai Papuma ini berada sekitar 40-an kilo selatan Kota Jember. Berada di Desa Sumberejo Kecamatan Ambulu. Untuk menuju kesana bisa menggunakan kendaraan roda 2 ataupun roda 4. Karena akses jalan menuju ke pantai ini cukup memadai.Sebelum mencapai pantai, kita bisa menikmati keindahan hutan pohon jati di sepanjang jalan. 
 
 pantai papuma, pantai pasir putih malikan, tanjung papuma, wisata pantai jember, wisata pantai jawa timur, pasir putih, wisata jember, cara pergi ke jember


Selain menyuguhkan keindahan alam dan deretan pulau-pulau kecil, hutan lindung yang berada di balik pantai ini juga dihuni oleh satwa liar, seperti rusa, lutung, kera ekor panjang, lutung kuning, biawak, ayam hutan, dan sebagainya. Hewan liar tersebut memang sengaja dibiarkan berkembang biak di hutan sekitar pantai Papuma. Biasanya, hewan-hewan tersebut akan muncul pagi atau menjelang malam hari.

 
 
Objek wisata pantai papuma (pasir putih malika) adalah pantai yang dihiasi dengan batu Malikan yang tertata rapi secara alami membatasi tanah dengan pasir putih di sepanjang pantai. Panoramanya yang indah ditambah dengan pasir lembut (empuk) jika diinjak merupakan tempat yang cocok untuk berjemur bagi wisatawan mancanegara. 
Hutannya dengan berbagai macam satwa seperti biawak, ayam alas, rusa, trenggiling, dan lain sebagainya menambah keindahan panorama Pantai Papuma. Kawasan pantai dan wana wisata ini yang biasa digunakan untuk camping para pencinta alam. Fasilitas akomodasi pantai wisata ini cukup lengkap sehingga para pelancong bisa berlibur denga nyaman.


12. Pantai Sukamade

Pantai Sukamade yang masih berada dalam Kawasan taman Nasional Meru Betiri merupakan pendaratan penyu raksasa untuk bertelur terletak di Desa Sarongan, Kecamatan Pesanggaran Kab. Banyuwangi, kurang lebih 77 km ke arah selatan dari Kota Banyuwangi.  
 
 

Pantai Sukamade yang dijuluki sebagai pantai penyu ini biasanya dikunjungi pada dinihari pada saat penyu bertelur di bulan purnama. Untuk mencapai  tempat wisata pantai penyu kita harus melewati Pantai Rajegwesi, Teluk Hijau kemudian melintasi areal perkebunan Sukamade Baru yang dominan dengan tanaman kopi,kakao dan karet. Fasilitas disana berupa penginapan, gardu pandang, penangkaran penyu dan perkemahan.

Sumber: wisatabagus.blogspot.com

Keindahan Pantai - Pantai di Jawa Timur (2)

5. Pantai Teleng Ria


Pantai Teleng Ria terletak di desa Sidoarjo kurang lebih 4 km ke selatan dari kota Pacitan dengan waktu tempuh 10 menit naik kendaraan tradisional andhong. Pantai Teleng Ria tidak memiliki ombak yang begitu besar sehingga cocok untuk berenang dan jalan-jalan di sepanjang pantai sambil melihat beberapa jenis binatang laut yang menepi dan membuat tempat-tempat perlindungan mereka.
 
 
Di pantai ini ada pula zona terlarang karena ombaknya besar namun tak kalah indahnya tatkala matahari terbenam. Di pagi hari dan sore hari banyak dijumpai para nelayan menangkap ikan. Berbagi macam fasilitas yang tersedia antara lain penginapan, pemandian anak-anak , MCK, panggung pertunjukan, arena perkemahan, toko cindera mata dan gardu-gardu pandang untuk menikmati panorama pantai Teleng Ria yang di kelilingi oleh pegunungan kapur selatan dan keindahan panorama teluk Pacitan.



6. Pantai Prigi

Pantai Prigi adalah wisata pantai terkenal yang berada di daerah Trenggalek. Kabupaten yang mempunyai makna terang inggalih (terang di hati) berada di Jawa Timur bagian selatan, sekitar 186 km dari Surabaya. Posisi daerahnya berbatasan langsung dengan Samudera Hindia sehingga Trenggalek memiliki banyak kawasan pantai yang berpotensi untuk wisata bahari. 
 
Pantai Prigi adalah pantai yang populer, terletak di Desa Tasik Madu, Kecamatan Watulimo, sekitar 48 km arah selatan kota Trenggalek. Di pantai ini juga terdapat pelabuhan nusantara, pelabuhan penangkapan ikan terbesar di pantai selatan Pulau Jawa. Ikan tangkapan dari sini terkenal mutu dan rasanya yang bagus.
 
 
Selain itu, kawasan Pantai Prigi juga dilengkapi berbagai fasilitas wisata berupa tempat parkir yang luas, bumi perkemahan yang teduh, hotel dengan auditorium, rumah makan, serta lapangan tenis.Pada Bulan Selo (penanggalan jawa), nelayan Pantai Prigi menggelar upacara tradisional “Larung Sombonyo”.

Upacara ini merupakan rasa syukur kepada Tuhan sekaligus sebagai peringatan pernikahan Raden Tumenggung Yudha Negara, seorang kepala prajurit Kerajaan Mataram yang berhasil membuka wilayah Prigi dengan jaminan bersedia menikahi Putri Gambar Inten.
 
Sekitar 3 km arah timur dari Pantai Prigi terdapat Pantai Karanggongso, pantai yang terkenal denagn pasir putihnya sepanjang 1,5 km. Air di pantai ini selalu jernih dan tenang sehingga cocok sebagai tempat mandi dan berjemur para pengunjung. Di dekat pantai terdapat Pondok Prigi, cottage, hotel, dan persewaan motor boat.Biasanya terlihat beberapa siswa sekolah dasar berpakaian olahraga sedang bermain di pantai.Pejalanan selanjutnya menuju Pantai Damas, jaraknya sekitar 5 km arah barat daya dari Pantai Prigi. Pantai yang terletak di Desa Karanggandu ini masih alami.

Selain tiga pantai tersebut, masih ada Pantai Pelang yang terletak di Desa Wonocoyo, Kecamatan Panggul. Pantai ini posisinya paling barat, sekitar 56 km barat daya Kota Trenggalek. Pantai Pelang merupakan salah satu pantai yang masih alami dan terkenal dengan ombaknya yang besar. Tidak jauh dari pantai pelang (sekitar 300 m) terdapat air terjun dengan ketinggian 25 m. Air terjun ini dapat di pakai untuk mandi dan di yakini oleh penduduk setempat dapat membuat awet muda.


7. Pantai Klayar


Pantai Klayar berada di wilayah kecamatan Donorojo Kabupaten Pacitan, yang jaraknya kurang lebih 35 Km ke arah barat kota Pacitan. Tempat wisata Pantai yang berpasir putih ini memiliki suatu keistimewaan yaitu adanya seruling laut yang sesekali bersiul di antara celah batu karang dan semburan ombak.
 
Di samping itu juga terdapat Air Mancur Alami yang sangat Indah. Air mancur ini terjadi karena tekanan ombak airu laut yang menerpa tebing karang berongga. Air muncrat yang dapat mencapai ketinggian 10 meter menghasilkan gerimis dan embun air laut yang diyakini oleh sebagian orang berkhasiat sebagai obat awet muda.Menuju pacitan bisa melalui Jogja ataupun Solo tapi saya merekomendasikan ke Jogja karena jarak tempuh yang lebih cepat. Anda bisa naik Travel dari Jogja.
 
 



8. Pantai Pulau Sempu

Pulau Sempu, adalah sebuah pulau kecil yang terletak di sebelah selatan Pulau Jawa. Pulau wisata ini berada dalam wilayah Kabupaten Malang, Jawa Timur. Saat ini Sempu merupakan kawasan cagar alam yang dilindungi oleh pemerintah. Dalam pulau ini nyaris tidak ditemukan mata air payau.
 

Secara geografis, Pulau Sempu terletak diantara 112° 40′ 45″ - 112° 42′ 45″ bujur timur dan 8° 27′ 24″ - 8° 24′ 54″ lintang selatan. Pulau itu memiliki luas sekitar 877 hektar, berbatasan dengan Selat Sempu (Sendang Biru) dan dikepung Samudera Hindia di sisi selatan, Timur dan Barat.Pulau Sempu dapat ditempuh dari Malang melalui Pantai Sendang Biru, dan penyeberangan menggunakan perahu nelayan, serta telah mendapatkan perijinan.
 
http://privatebrian.files.wordpress.com/2007/07/dsc00171.jpg
 
Keindahan lain yang bisa ditemui di Pulau Sempu adalah bagaimana bisa berenang di air yang amat jernih (di segara anakan) dan bagi mempunyai hoby snorkling dapat dengan leluasa menikmati pemandangan bawah laut karena tempat ini pernah jadi pembudayaan terumbu karang tanpa harus takut terseret gelombang. Di Sempu terdapat telaga yang disebut dengan Segara Anakan. Tempat ini lebih mirip telaga kecil yang dikelilingi batu karang tinggi yang membatasinya dengan laut lepas, laut selatan atau Laut Indonesia yang bergelombang besar. 
 
Suplai air ke telaga ini berasal dari karang yang berlubang besar di tengahnya, yang secara periodik menyajikan pemandangan indah percik-percik air deburan ombak yang menghantam karang. Sebagian air itu mengalir masuk ke Segara Anakan.

Selain berenang di kolam raksasa ini, pengunjung juga bisa bersantai dengan bermain voli pantai. Bagi yang menyukai suasana alam yang asli, jauh dari kebisingan kehidupan modern, Pulau Sempu memberikan solusi, hanya memang jangan mengharapkan ada hotel berbintang, selain tempat tidur yang dibawa sendiri.
Disamping itu juga bisa memanjat karang yang mengitari Segara Anakan, dari atas karang kita bisa melihat deburan ombak laut lepas yang mengikis terbing-tebing raksasa, sangat indah memang.
 

Sumber: wisatabagus.blogspot.com

Keindahan Pantai - Pantai di Jawa Timur (1)

1. Pantai Plengkung

 
Pantai Pelengkung merupakan surga para peselancar tingkat dunia, karena ombaknya yang spektakulaer dan sangat baik untuk berselancar. Lokasi wisata ini berada dikawasan hutan lindung, sehingga bisa menikmati keindahan dengan segala keunikan yang masih alami. Saat yang baik untuk berselancar biasanya dilakukan bulan Mei sampai dengan bulan Oktober.
 
 
 
G-Land, The Seven Giant Waves Wonder” Julukan tersebut diberikan oleh peselancar asing utk gulungan ombak di Pantai Plengkung yang berlokasi di Taman Nasional Alas Purwo (TNAP), Banyuwangi, Jawa Timur. G punya tiga konotasi yg berbeda: Green, krn lokasinya di tepi hutan, Grajagan, nama point terdekat sebelum ada jalan melintas di hutan atau Great krn salah ombak yg terbaik di dunia. 
Apapun artinya, itulah julukan buat sebuah nama lokal bernama Plengkung. Ombak di Plengkung merupakan salah satu yg terbaik di dunia. Ombak setinggi 4-6 meter sepanjang 2 km dlm formasi 7 gelombang bersusun “go to left” cocok ditunggangi oleh peselancar kidal. Selain Plengkung utk peselancar prof, ada juga Pantai Batu Lawang utk belajar. Ombak disini disebut “twenty-twenty” yg artinya twenty minute utk mendayung ketengah dan twenty minute menikmati titian ombak.
 
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiN1eoralZ-COedNoLddqrPiOmQRyx9y_klbETSBJTog78COCP8t2-miZEz1VN8kpXDwsqFPdiJRztkpaVTWjmOtUvKxfi1IoWQOeSwCqcvkqQeGh4qPmGH279LBj4L61cmZXejMxThe2br/s1600/plengkung.jpg
 
TNAP selain surganya peselancar juga tempat yg bisa memuaskan kegemaran berpetualang menembus hutan, mengamati satwa di Sadengan dan berkunjung ke gua2 mistis. Entah kenapa TNAP juga tempat yg paling banyak dikunjungi utk tujuan meditasi dgn berbagai latar belakang etnis dan religius dari seluruh Indonesia. Beberapa orang bahkan telah bertahan 3 tahun bermeditasi dihutan/ gua dgn hanya makan makanan seadanya atau daun2an yg didptkan disekitarnya. Gua2 tempat bermeditasi adalah Gua Istana, Gua Putri dan Gua Padepokan, selain Gua Macan yg konon punya nilai mistis tinggi. Gua ini dicapai dari Pos Pancur sejauh 2 km berjalan kaki. 
 

2. Pantai Grajagan


http://foeadhasan.files.wordpress.com/2010/04/plengkung.jpg
 
Pantai Wisata Grajagan terletak kurang lebih 52 km ke arah selatan dari Kota Banyuwangi. Posisi pantainya yang strategis membuatnya menjadi pintu gerbang menuju ke Plengkung. Disekitar Pantai Grajagan banyak terdapat goa buatan yang terletak pada ketinggian sehingga kita dapat mengawasi seluruh kawasan. 
Pantai Grajagan bersebrangan dengan kawasan pantai Cungur. Karena perairanya bebas dari pengaruh ombak laut selatan, selain menikmati panorama sambil mandi matahari, di balik pantai Cungur terdapat Segoro Anak untuk kegiatan ski air, berperahu dan kano.

3. Pantai Camplong

http://cinderella.blogdetik.com/files/2009/06/agrconkfileswordpress.jpg
 
 
Pantai Wisata Camplong yang letaknya sekitar 8 kilometer ke arah timur dari Kota Sampang Pulau Madura, terletak di Desa Dharma Camplong, merupakan pantai landai dengan pasirnya yang putih. Di dekat pantai dilengkapi taman yang ditumbuhi pohon cemara sehingga menambah keteduhan di kawasan wisata ini. Bila cuaca cerah , pada sore hari dapat menikmati indahnya panorama saat matahari tengggelam. Inilah keindahan yang dimiliki Pantai Wisata Camplong.
 
Ketika memasuki kawasan Pantai Wisata Camplong, suasana segar terasa di sela-sela pohon cemara.Saat ini, fasilitas yang benar-benar siap adalah Hotel Wiasata Camplong dengan 22 kamar. Hotel ini juga dilengkapi restoran, room service, meeting room, karaoke, dan mandi pantai.
 

4. Pantai Watu Ulo

Pantai Watu Ulo terletak di desa Sumber Rejo Kecamatan Ambulu, kurang lebih 32 km di selatan Kota Jember. Menurut cerita jaman dahulu, ada seekor ular (jawa: ulo) yang bertapa di pantai ini sampai berubah wujud menjadi batu dengan kepala menjulur ke laut dan badan penuh sisik berada di daratan. Karena itulah pantai wisata yang berpanorama indah ini disebut pantai Watu Ulo.
 
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhMmbydFn-4FTycehR3UALBpBzeAs_T7nnTCA4OzZ9P3uJHjJyC6KeJXbFtQWToqjEp_WTI-nTMeeMmiq98oXmn08Ggp74vzDiUqsdiPtN7iYO_myY8VgPQX3lCLjvi5Ev_EJyYvmRYVMPu/s1600/watu_ulo.jpg
 
Di perbukitan dekat perbukitan Watu Ulo terdapat gua berkedalaman kurang lebih 100 m yang di huni oleh ratusan ribu kelelawar yang disebut gua lawa (goa kelelawar). Pintu masuk goa lawa menghadap ke laut, sehingga pengunjung yang akan masuk ke sana harus melewati pantai berpasir. 
 
Karena tempatnya yang sunyi,gua ini sering dijadikan tempat meditasi bagi orang-orang tertentu. Akses menuju Pantai Watu Ulo sudah lancar berupa jalan aspal berupa aspal selebar 3 m dan dapat dcapai dengan kendaraan umum. Selain itu fasilitas parkirnya juga cukup untuk menampung banyak kendaraan pribadi.

Sumber: wisatabagus.blogspot.com

Pantai Plengkung Banyuwangi

Pantai Pelengkung merupakan surga para peselancar tingkat dunia, karena ombaknya yang spektakulaer dan sangat baik untuk berselancar. Lokasi wisata ini berada dikawasan hutan lindung, sehingga bisa menikmati keindahan dengan segala keunikan yang masih alami. Saat yang baik untuk berselancar biasanya dilakukan bulan Mei sampai dengan bulan Oktober.
 
 
 
G-Land, The Seven Giant Waves Wonder” Julukan tersebut diberikan oleh peselancar asing utk gulungan ombak di Pantai Plengkung yang berlokasi di Taman Nasional Alas Purwo (TNAP), Banyuwangi, Jawa Timur. G punya tiga konotasi yg berbeda: Green, krn lokasinya di tepi hutan, Grajagan, nama point terdekat sebelum ada jalan melintas di hutan atau Great krn salah ombak yg terbaik di dunia. Apapun artinya, itulah julukan buat sebuah nama lokal bernama Plengkung. 
Ombak di Plengkung merupakan salah satu yg terbaik di dunia. Ombak setinggi 4-6 meter sepanjang 2 km dlm formasi 7 gelombang bersusun “go to left” cocok ditunggangi oleh peselancar kidal. Selain Plengkung utk peselancar prof, ada juga Pantai Batu Lawang utk belajar. Ombak disini disebut “twenty-twenty” yg artinya twenty minute untuk mendayung ketengah dan twenty minute menikmati titian ombak.
 
 
TNAP selain surganya peselancar juga tempat yg bisa memuaskan kegemaran berpetualang menembus hutan, mengamati satwa di Sadengan dan berkunjung ke gua-gua mistis. Entah kenapa TNAP juga tempat yg paling banyak dikunjungi utk tujuan meditasi dgn berbagai latar belakang etnis dan religius dari seluruh Indonesia. 
Beberapa orang bahkan telah bertahan 3 tahun bermeditasi dihutan/ gua dgn hanya makan makanan seadanya atau daun2an yg didptkan disekitarnya. Gua-gua tempat bermeditasi adalah Gua Istana, Gua Putri dan Gua Padepokan, selain Gua Macan yg konon punya nilai mistis tinggi. Gua ini dicapai dari Pos Pancur sejauh 2 km berjalan kaki.
sumber: www.benih.net

Pendakian Gunung Semeru

Jika ada pertanyaan siapa pendaki Gunung Semeru paling terkenal saya pasti akan menjawab Soe Hok Gie, bahkan lebih terkenal dari Clignet [Belanda] yang dianggap sebagai orang pertama yang mencapai puncak Semeru, hanya saja saya tidak tahu apakah Clignet juga Meninggal seperti Gie.Mungkin karena saya orang Indonesia yang hanya tahu Soe Hok Gie, itupun setelah dia di filmkan itu,hehe.. tapi inti dari posting ini adalah pendakian Gunung tertinggi di Pulau Jawa ini, bukan tokoh-tokohnya ...

 
 
Mahameru merupakan puncak dari gunung Semeru, Gunungapi tertinggi di Pulau Jawa dan tertinggi ketiga setelah Kerinci dan Rinjani. Akses ke basecamp pendakian (Ranupani) bisa melalui Malang, Probolinggo atau Lumajang. Dari Kota Malang kita menuju Tumpang, dari sini kita naik jeep (nyarter) sampai Ranupani. 
 
Jika dari Probolinggo kita bisa naik angkutan umum sampai di Bromo, permukiman masyarakat Tengger, angkutan ini hanya sampai jam 4an sore. Dari Bromo kita perlu menyewa jeep lagi untuk ke Ranupani karena jaraknya lumayan jauh, kira-kira 10Km. Bromo dan Semeru merupakan satu area, yaitu Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS). gambar diatas adalah pos izin pendakian ranupani.


Ranupani

Untuk melakukan pendakian, kita harus mendaftar lebih dulu disini, izin pendakian di buka mulai jam 07.00-05.00. Menurut saya, pendakian di Semeru lebih asik dilakukan pada siang hari karena pemandangannya yang indah sayang untuk kita lewatkan. jika memulai pendakian setelah dzuhur kita bisa sampai danau Ranukumbolo sebelum gelap, sehingga bisa menikmati bayang-bayang sunset dan lebih nyaman saat mendirikan tenda. 
 
Jalur ini relative datar, kita akan disuguhi pemandangan yang berupa tebing yang dinamakan watu rejang. Sebelum waturejang, kita akan melalui jalanan paving terlebih dahulu yang disebut landengandowo. Antara Ranupani- Ranukumbolo ada 3 pos bangunan yang dapat kita gunakan untuk istirahat atau berteduh apabila hujan.

 
Sebenarnya masih ada satu jalur lagi untuk ke Ranukumbolo yaitu jalur Gunung Ayeg-ayeg. Ini adalah jalur local dan tidak ada penunjuk arah, medannya juga berat/terjal sehingga cukup menguras tenaga kalau kita membawa beban. Untuk jalur ayeg-ayeg tepat berada didepan perizinan pendakian [tidak beraspal] sedangkan untuk jalur umum kita perlu mengikuti jalan aspal kurang lebih 200M sampai ketemu gerbang pendakian.


Ranukumbolo

 
 
Danau Ranukumbolo adalah tempat yang asik buat berkemah, tempatnya luas, air yang melimpah dan keindahannya yang tak perlu lagi saya ceritakan [silahkan buktiin sendri ae bro n sist,,hehe..] kita tidak perlu buru-buru melanjutkan perjalanan, nikmati aja sunrise n kabut-kabut yang melayang di atas danau sampai puas sambil masak, bikin kopi atau bahkan sambil mancing. 
 
Setelah matahari berpindah di sisi barat barulah kita mulai perjalanan lagi menuju kalimati atau arcopodo, tapi saya lebih menyarankan sampai kalimati saja, karena lebih luas, datar dan tidak terlalu jauh dari sumber air jika kalian enggan membawa air dari ranukumbolo. Ranukumbolo-Kalimati kurang lebih 4jam versi natupala dan bisa 2jam jika ingin cepat. 
 
Rutenya yaitu ranukumbolo - orooro ombo – cemoro kandang – jambangan – kalimati. Meninggalkan ranukumbolo kita akan disambut tanjakan cinta, sangat terjal dan memiliki cerita sendiri di balik namanya. Dari atas tanjakan ini pemandangan kearah danau sangat mempesona, jadi sempatkanlah untuk mengambil gambar… selain tanjakan ini medan ke kalimati datar…

 
Oro-oro Ombo
 
Merupakan sabana yang luas dengan di tumbuhi rumput-rumput yang tinggi dan bunga-bunga berwarna ungu, mirip lavender tapi saya tidak tau nama aslinya, oro-oro ombo juga tempat favorit untuk diabadikan dengan kamera…


Cemoro kandang


Berupa hutan pinus, banyak juga yang sudah tumbang karena usianya yg sudah tua. Titik ketinggiannya 2600mdp, sekitar 200m lebih tinggi dari ranukumbolo..


Kalimati
 
Dari sini, Semeru tampak jelas sekali. Terlihat kokoh dan menantang dengan asap jonggrang seloka yang menghiasi puncaknya.. dari info yang saya tahu cemoro kandang dan jambangan ini banyak hewan liar seperti burung dan kijang, tapi saya hanya sempat melihat babi hutan..

 
Kalimati
 
Pos Kalimati berada pada ketinggian 2.700 m, disini dapat mendirikan tenda untuk beristirahat. Pos ini berupa padang rumput luas di tepi hutan cemara, sehingga banyak tersedia ranting untuk membuat api unggun.Terdapat mata air Sumber Mani, ke arah barat (kanan) menelusuri pinggiran hutan Kalimati dengan menempuh jarak 40an menit pulang pergi..

Saya lebih senang mendirikan tenda disini daripada harus ke arcopodo. Alasan utamanya adalah kita tidak perlu membawa beban berat lagi, kita bisa meninggalkan barang bawaan disini, tidak perlu khawatir karena sebagian besar dari pendaki melakukannya dan belum pernah terdengar cerita kehilangan (dan semoga slalu begitu…).


Arcopodo

Sekitar jam 1 pagi, kita harus sudah memulai perjalan menuju puncak [untuk versi natupala mungkin jam 00 lebih baik], Bawalah air dan makanan secukupnya saja, karena mulai dari sini medannya berat tidak seperti sebelumnya, untuk menuju Arcopodo berjalan kearah Timur sekitar 500 meter, kemudian berbelok ke kanan (Selatan) sedikit menuruni padang rumput Kalimati. Arcopodo berjarak 1 jam dari Kalimati menanjak hutan cemara yang sangat curam, dengan tanah yang mudah longsor dan berdebu. Dapat juga kita berkemah di Arcopodo, tetapi kondisi tanahnya kurang stabil dan sering longsor. Sebaiknya menggunakan kacamata dan penutup hidung karena banyak abu beterbangan. Arcopodo berada pada ketinggian 2.900m, Arcopodo adalah wilayah vegetasi terakhir di Gunung Semeru,. “Beberapa saat lagi anda akan tiba di Arcopodo, beristirahatlah sejenak untuk persiapan menuju Puncak Mahameru, apabila mental dan fisik belum siap maka dilarang untuk mendaki” begitulah kira-kira bunyi pesan di papan saat kita memasuki arcopodo.. selebihnya akan melewati bukit pasir.

 
Summit Attack (gbr: memoriam Gie di puncak)
 
 
Dari Arcopodo menuju puncak Semeru diperlukan waktu 4-5 jam, melewati bukit pasir yang sangat curam dan mudah merosot. Sebagai panduan perjalanan, di jalur ini juga terdapat beberapa bendera segitiga kecil berwarna merah. Pendakian menuju puncak dilakukan pagi-pagi sekali sekitar pukul 02.00 pagi dari Arcopodo... sebelum sampai puncak istirahatnya secukupnya saja karena bisa hilang kesempatan melihat sunrise [ itu masih mendingan, waktu ada teman yang gak kesampain ke puncak karena kwatir resiko gas beracun..] Siang hari angin cendurung ke arah utara menuju puncak membawa gas beracun dari Kawah Jonggring Saloka, sebaiknya sebelum jam 10 sudah mulai turun. 
 

Pendakian sebaiknya dilakukan pada musim kemarau yaitu bulan Juni, Juli, Agustus, dan September. Sebaiknya tidak mendaki pada musim hujan karena sering terjadi badai dan tanah longsor…

 Jonggrang Seloka                          

 
Hi Beauty Girl in the city,
Don't fall in love with the Climbers
Because he always thinking that the Beauties only grow in the Mountains

Hi the Climbers,
Don't fall in love with the Beauty Girl in the city
Because her thinking and mind like the Weather in the Mountains


Sumber: wisatabagus.blogspot.com
Related Posts with Thumbnails